PELAYANAN KESEHATAN BAGI WBP FOKUS UTAMA PETUGAS KESEHATAN LAPAS SIDOARJO

62e07e6a c7f1 4d9f b3da 77bd753a46c9

PELAYANAN KESEHATAN BAGI WBP FOKUS UTAMA PETUGAS KESEHATAN LAPAS SIDOARJO

SIDOARJO - Petugas Kesehatan Lapas Kelas IIA Sidoarjo sigap dan tanggap berikan pelayanan kesehatan kepada warga binaan pemasyarakatan. Klinik Lapas Sidoarjo hadir memberikan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan oleh warga binaan pemasyarakatan (WBP) maupun petugas pemasyarakatan Lapas Kelas IIA Sidoarjo Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur. Pelayanan kesehatan di Lapas Kelas IIA Sidoarjo terselenggara 24 jam setiap hari
Bertempat di Klinik Pratama Lapas Sidoarjo, Petugas Medis yang terdiri dari Dokter dan perawat yang berpengalaman memberikan pelayanan prima kepada warga binaan yang mengalami masalah kesehatan, seperti melakukan pemeriksaan rutin dan perawatan luka.
Tim Medis Lapas Sidoarjo juga giat melaksanakan sosialisasi ke dalam blok-blok hunian WBP guna untuk memastikan kesehatan WBP. Petugas kesehatan juga senantiasa siaga on-call jika sewaktu-waktu warga binaan tertentu membutuhkan perawatan intensif ataupun rujukan rumah sakit untuk penanganan medis lebih lanjut.
Tidak hanya melaksanakan pemeriksaan dan pengobatan kesehatan, Pegugas Kesehatan Lapas Sidoarjo juga sering melakukan penyuluhan kepada WBP tentang pentingnya menjaga kesehatan tubuh jasmani maupun blok kamar hunian. Penyuluhan kesehatan tersebut dilaksanakan dalam rangka upaya pencegahan dan edukasi Petugas Kesehatan Lapas Sidoarjo yang dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dibantu oleh Kader Kesehatan yang terdiri dari beberapa orang WBP yang sudah diberikan bekal kesehatan oleh tim medis . bertujuan untuk menjaga kesehatan warga binaan pemasyarakatan yang sedang menjalani masa pidana didalam Lapas Kelas IIA Sidoarjo.
(Humas Lapas Delta Sidoarjo)

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA SIDOARJO
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TIMUR

Jl. Sultan Agung No.32, Gajah Timur, Magersari, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61212

Email Kehumasan

lapassidoarjo405075@gmail.com

Email Aduan

lapassidoarjo405075@gmail.com

Hari ini130
Kemarin151
Minggu ini750
Bulan ini417
Total 154436

03-05-2024